Selamat Datang di Blog "Rumah Pintar Al-Ma'Arif - Sumbawa Besar"
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Minggu, 11 Desember 2011

Informasi

Kegiatan Pelatihan pengembangan kriya rumpin Greem Enterpreneurship  Secara umum kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para tutor program Indonesia pintar dalam mencetak wirausaha kreatif, memajukan perekonomian nasional di rumah pintar masing-masing. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 7 – 8 Nopember 2011 di Wisma Indah Kiat Serpong – Tangerang ini diikuti oleh 10 tutor dari Rumpin Cengkareng Jakarta Barat, Rumpin Cikeas Bogor, Rumpin sekneg Tangerang, Rumpin Tanjung Pasir Banten dan Rumpin Klender Jakarta Timur.
 

Para peserta mendapatkan banyak sekali pelajaran baru, salah satunya  bagaimana menjadi wirausaha yang sukses. Sebagaimana yang disampaikan oleh Bpk. Handito Joewono SplashhSOE dalam materi Pengantar Kewirausahaan, Enterpreneurship Mindset Motivation bahwa untuk menjadi wirausaha sukses harasu memiliki Motivasi dan dorongan, ide dan pasar, kemampuan, Sumber daya (kerjasama saling memanfaatkan) serta Organisasi dan manajemen. Pemahaman para peserta semakin bertambah dengan kegiatan praktek pembuatan box dari kertas daur ulang dengan Bpk. Farid (pengusaha limbah kertas binaan PT. Indah Kiat) serta pelatihan teknis pengelolaan coklat oleh Ibu Sri- Akademi BT Cocoa.
 
Diharapkan, kemampuan para peserta semakin baik dan semakin meningkat sebagaimana harapan Ibu Laily Mohammad Nuh selaku Koordinator Program Indonesia Pintar dalam sambutan pembukaannya. (Syl)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger